Sebelum Mereset
printer canon IP2770 dengan software, printer harus dalam keadaan Service Mode,
caranya sebagai berikut :
- Pastikan bahwa Printer Canon IP 2770 / IP 2700 anda dalam keadaan off (Mati) Namun kabel power (listrik) terpasang.
- Tekan tombol RESUME selama kurang lebih 2 detik
- Setelah itu Anda tekan tombol POWER sampai lampu hijau nyala (saat menekan tombol POWER, tombol RESUME jangan dilepaskan dulu)
- Kemudian lepaskan tombol RESUME, namun jangan lepas tombol POWER.
- Sambil tombol POWER masih tertekan, tekan tombol RESUME 6 kali. Led akan menyala bergantian orange hijau dengan nyala terakhir hijau. (jangan sampai keliru 4x karena printer akan mati total, tapi sifatnya sementara juga)
- Lepaskan kedua tombol secara bersamaan.
- Komputer akan mendeteksi device baru, abaikan saja
- Keadaan ini menunjukkan printer IP 2770 dalam keadaan SERVICE MODE dan siap direset.
Cara Reset Printer Canon ip2770 dengan software
v3400
- Download Software Resetter Canon IP 2770 / IP 2700 [Download disini]
- Exctract Software Resetter iP2770 yang Anda download.
- Siapkan 2 kertas di printer (ini untuk print pada waktu proses reset).
- Jalankan Service Tool 3400 hasil download anda tadi.
- Di menu absorber Clear ink counter pilih Main kemudian klik SET di sebelah kanannya.
- Di menu ink absorber counter pilih Main kemudian klik SET di sebelah kanannya.
- Kemudian klik EEOPROM. maka printer akan cetak 1 halaman.
- Printer Canon ip2770 yang error akan normal kembali.
No comments:
Post a Comment